Legenda Rune

Sabtu, 27 Juni 2009

                  Di dalam sebuah dunia yang kosong terdapat "kegelapan" yang kesepian. karena kesepian, "kegelapan" tersebut menitikkan air mata. Dari tetesan air mata tersebut, sepasang saudara, Perisai (shield) dan Pedang (Sword) lahir. Perisai mengklaim dapat menangkis segala jenis serangan. Pedang mengklaim dapat membelah menembus apa saja. Kedua saudara tersebut akhirnya memulai sebuah pertarungan legendaris. Pada akhirnya mereka sama sama hancur. Pedang menjadi langit, dan Perisai menjadi bumi, serpihan dari pertarungan mereka menjadi bintang. 27 permata yang bertahtakan pada Pedang dan Perisai jatuh ke bumi dan menjadi "27 True Runes".

               True Runes adalah entitas yang dianggap memiliki kedudukan sebagai Kekuatan Tuhan/Dewa dalam dunia Suikoden. True Rune memiliki kekuatan luar biasa yang berbeda-beda, True Rune juga memiliki kehendak sendiri dalam memilih pemilik/bearer-nya. Pemilik True Rune akan awet muda (namun tetap menjadi dewasa walaupun dengan 'waktu' yang berbeda dengan manusia normal) dan tidak dapat mati karena sakit ataupun usia, kecuali bila terbunuh dalam pertempuran tentu saja. Karena kekuatan besarnya entitas ini dicari oleh berbagai pihak dan menyebabkan banyak peperangan. Di balik kekuatan luar biasa yang dikandungnya, True Rune biasa juga meminta harga yang mahal sebagai gantinya termasuk nyawa seseorang. 27 True Runes atau dapat diterjemahkan sebagai 27 Rune Sejati adalah sebuah alat sebagai kekuatan besar didalam permainan Suikoden. True Runes dapat dianalogikan seperti Deus Ex Machina karena mereka dianggap sebagai Dewa di dunia Suikoden. Dan hampir setiap seri Suikoden berlatar belakang tentang perebutan rune.

        Dalam game, True Rune memiliki 'anak Rune' yang berupa kristal sihir dan memiliki kekuatan sihir yang dapat digunakan pemiliknya. Rune ini dapat dibeli dan diperoleh dari memenangkan pertarungan melawan musuh, dari peti harta di dungeon, atau memenangkan permainan tertentu. Untuk memasangkan rune ke karakter pemain harus menggunakan kemampuan Rune Master/Misstress. Secara umum True Rune dan Rune dapat dipasang di berbagai bagian tubuh, namun di dalam permainan pemain hanya dapat memasangnya di kepala dan kedua tangan . tapi khusus untuk rune juga bisa di pasang pada senjata, tapi hanya rune rune tertentu saja
Daftar True Rune yang pernah muncul adalah :
Sun Rune (Suikoden V) ( Arshtat dan belum di ketahui pemilik berikutnya kemungkinan Lym)
Rune of punishment (Suikoden IV) (Lazlo En Kuldes)
Rune of beginning, dipecah menjadi dua, Bright Shield Rune (Riou)dan Black Sword Rune (Jowy) (Suikoden II)
Rune of Life and Death, lebih dikenal sebagai Soul Eater (Tir Mc dohl) (Suikoden I)
Dragon Rune (Mylia)(Suikoden I)
Gate Rune, dipecah menjadi dua Front(windy, tapi tidak diketahui di masih hidup atau tidak) dan Back (Leknaat) (Suikoden I)
True Fire rune (Suikoden III) ( Hugo)
True Lightning rune (Suikoden III) ( Geddoe)
True Earth rune (Suikoden III) ( Sasarai)
True Wind rune (Suikoden III) (Rune ini lepas ketika Luc tewas)
True Water rune (Suikoden III) (Chris)
Beast rune (Suikoden II) ( tidak diketahui, setelah di lepas)
Sovereign rune (Suikoden I) (pada pedang Barbarosa)
Blue Moon Rune (Suikoden II) ( Sierra)
Night Rune, dalam wujud pedang yaitu Star Dragon Sword (Suikoden II)
Daftar True rune yg diketahui tapi tidak pernah muncul :
Rune of Change ( pemimpin Sindar)
Circle Rune ( Hikusaak)

0 Comments: